Satria Muda Logo

Sempurna Hingga Sepertiga

Admin Satria Muda

Oleh Admin

21 Februari 2023

Sempurna Hingga Sepertiga

JAKARTA, SATRIAMUDA.ID -  Sempurna pada sepertiga musim reguler adalah hasil yang mampu diraih oleh Satria Muda Pertamina (SM Pertamina) setelah 3 seri yang dilalui pada musim reguler IBL Tokopedia 2023. Setelah 11 pertandingan dilalui, SM Pertamina masih kokoh di puncak klasemen hasil dari 11 kemenangan. Tiga kemenangan teranyar diraih di kota Surabaya masing-masing menghadapi Pelita Jaya Bakrie, Tangerang Hawks, dan Prawira Harum Bandung. Seri terkini, yakni seri Surabaya merupakan ujian perdana SM Pertamina menghadapi tim-tim kuat yang juga bercokol dipapan atas, khususnya ketika bermain melawan Pelita Jaya, dan Prawira. Selain itu, SM Pertamina juga bermain tanpa diperkuat Kelvin Sanjaya yang efektif meninggalkan tim untuk tim nasional muda sejak awal seri Surabaya.

 

Pertandingan melawan Pelita Jaya Bakrie berjalan satu arah pada paruh pertama. Permulaan yang lambat membuat Pelita Jaya Bakrie memegang kontrol pada kuarter pertama dan kedua. Penampilan apik dari mesin skor mereka yang terdiri atas Prastawa, Yesaya, dan Sutton memberi keunggulan besar. Kedua tim sempat berjarak hingga 17 poin. Tertinggal selama 35 menit pertandingan, SM Pertamina yang tampil militan memangkas jarak angka dan mengimbangi Pelita Jaya Bakrie akhirnya memimpin ketika SM berhasil mencetak poin ke-64. Selain itu SM Pertamina juga mampu membatasi mesin poin Pelita Jaya Bakrie pada kuarter pamungkas. Penampilan aspiratif dari Arki Wisnu menjadi motor yang membalikkan arah pertandingan Sabtu (11/2) itu.

 

Tak jauh berbeda dengan skenario pada laga perdana di Surabaya, SM Pertamina kembali dirundung oleh Prawira Harum pada paruh awal pertandingan. Pertahanan yang longgar membuat legiun asing andalan Prawira Harum, Brandon Francis leluasa melakukan teror bagi pertahanan pasukan biru. Secara total, Brandon mampu membukukan 21 angka pada paruh pertama saja. Instruksi keras untuk mengetatkan pertahanan yang diberikan kala turun minum oleh Pelatih Youbel Sondakh mengubah warna permainan SM Pertamina. Seperti cerita yang berulang, SM Pertamina akhirnya mampu membalik keadaan dan keluar sebagai pemenang pada laga yang berlangsung ketat ini, sama seperti yang terjadi beberapa hari sebelumnya ketika SM Pertamina menjinakkan Pelita Jaya Bakrie di tempat yang sama.

 

Diantara dua laga tersebut, SM Pertamina juga memetik kemenangan atas Tangerang Hawks. Pelatih Youbel Sondakh memilih untuk mengistirahatkan Arki Wisnu sepanjang laga ini. Arki sebelumnya bermain dan mengambil peran penting guna memimpin SM Pertamina membalikkan keadaan. Tanpa Arki, SM Pertamina mampu mengatasi anak-anak asuh Antonius Joko tanpa kesulitan yang berarti untuk menggaransi kemenangan nomor 10 musim ini.

 

news22

Laurentius Steven Oei tampil impresif memimpin unit kedua SM Pertamina. 

Rangkaian hasil yang diperoleh dari Surabaya seakan mengukuhkan status SM Pertamina sebagai tim kuat tulen. Kemampuan untuk membungkam tim-tim papan atas seperti Pelita Jaya Bakrie dan Prawira Harum meskipun tertekan sepanjang pertandingan menjadi demonstrasi apik mengenai kelayakan SM Pertamina menyandang predikat tim kuat. Kedalaman skuad yang mumpuni serta jurus jitu Youbel Sondakh dalam meramu strategi untuk pasukan biru merupakan dua faktor penting yang memainkan peran kunci pada pencapaian ini.

 

Namun dari perspektif yang berbeda, hasil ini juga merefleksikan masalah-masalah SM Pertamina, yaitu kemampuan untuk menjaga konsistensi permainan sejak awal pertandingan hingga akhir. Sering pada pertandingan-pertandingan yang telah dijalani musim ini, baik di Denpasar, Malang atau Surabaya, SM Pertamina kerap kesulitan mendapat permulaan yang nyaman. Kemenangan melawan Indonesia Patriots pada laga pembuka digaransi kala waktu kurang dari satu menit, Pelita Jaya Bakrie sebelumnya mampu unggul atas SM selama 3,5 kuarter, dan Prawira Harum yang secara meyakinkan menggasak SM Pertamina pada paruh pertama. Rangkaian kejadian ini menguak pekerjaan rumah yang masih harus disempurnakan oleh Widyanta Putra Teja, dkk pada sisa perjalanan musim ini nanti.

 

"Kami memang terlihat kuat dan meyakinkan dari luar, tidak bisa dipungkiri hasil yang kami raih (11 kemenangan) membuat publik melabeli tim ini sebagai tim kuat yang sangat dominan. Namun bagi kami disini, rasanya masih banyak yang harus diperbaiki untuk meletakkan SM Pertamina berada di jalur yang seharusnya. Kami masih belum stabil, meski secara hasil apa yang kami raih sudah cukup apik," komentar Avan Seputra paska berhasil meraih kemenangan ke-11 yang diraih setelah mengalahkan Prawira Harum. Hal senada juga berulang kali diucapkan oleh Youbel Sondakh kepada para pemainnya. Ia berulang kali menekankan bahwa kualitas permainan tim ini masih jauh dari apa yang Ia harapkan. Meski demikian Ia merasa tim ini sedang berada di lintasan yang tepat. "Kita masih menuju kesana, selalu ada pelajaran baru yang bisa didapat dari setiap pertandingan," ujar Youbel. (TSA)  

Cari Berita


Berita Terbaru

Satu Kekalahan Perdana Dan Tantangan Untuk Seri Semarang
Satu Kekalahan Perdana Dan Tantangan Untuk Seri Semarang
Allen West Mengundurkan Diri
Allen West Mengundurkan Diri
Merelakan Kelvin Sanjaya, Mendukung Tim Nasional
Merelakan Kelvin Sanjaya, Mendukung Tim Nasional
Robbyanto Budiman Berpulang
Robbyanto Budiman Berpulang
Pertahankan Rekor Sempurna Dari Seri Kedua
Pertahankan Rekor Sempurna Dari Seri Kedua

Satria Muda Instagram

SEDANG MEMPROSES ...