Satria Muda Logo
Login
Sign Up
SM Store
Buy Ticket

Legend Overview

DWUI ERIANO

Nama

DWUI ERIANO

Tanggal Lahir

Jakarta, 24 Januari 1978

Posisi

Small Forward

Tahun

1995 - 2008

Dwui Eriano, atau yang akrab disapa 'Iboy" merupakan legenda Satria Muda yang telah memperkuat tim ini sejak tahun 1995. Small Forward asal Jakarta ini tercatat sebagai salah satu pemain yang tidak pernah berpindah klub. Debut profesionalnya dilakukan bersama Satria Muda, dan tetap berada di tim ini hingga pensiun pada tahun 2008.

Salah satu kepingan perjalanan dalam karir Iboy adalah menjadi bagian dari tim Satria Muda yang bertransformasi dari tidak pernah menang (peringkat ke-10) pada musim sebelumnya dan menjadi juara liga pada 1999, sekaligus memberikan gelar juara perdana bagi Satria Muda (1999) sejak tim ini didirikan. Selain itu Iboy juga tergabung dalam tim yang mematahkan dominasi Aspac Jakarta (Juara 3 kali berturut-turut), dengan berhasil merebut gelar juara IBL pada tahun 2004. Selain menyumbangkan gelar juara, Iboy juga tercatat sebagai salah satu anggota tim Satria Muda ketika tim ini mengamankan promosi ke divisi I KOBATAMA untuk pertama kalinya pada tahun 1996.

SEDANG MEMPROSES ...