Satria Muda Logo
Login
Sign Up
SM Store
Buy Ticket

Legend Overview

FICTOR GIDEON RORING

Nama

FICTOR GIDEON RORING

Tanggal Lahir

Manado, 18 Desember 1972

Posisi

Center

Tahun

1999-2001

Fictor Gideon Roring didatangkan oleh Mahaka Satria Muda pada tahun 1999 dari Aspac Jakarta. Pemain asal Manado ini langsung memberi efek berkontribusi terhadap pencapaian Satria Muda pada tahun 1999, dimana Satria Muda berhasil merengkuh gelar juara perdananya kala itu. Pada tahun 2001, Fictor memutuskan untuk gantung sepatu, namun hal ini menjadi awal baru baginya yang mulai meniti karir dalam bidang kepelatihan. Fictor Roring memiliki tugas berat ketika mengawali karirnya sebagai pelatih Satria Muda. Pada medio 2000-2003, KOBATAMA didominasi oleh Aspac Jakarta yang selama 3 musim berturut-turut mampu menjadi juara Indonesia. Bersama dengan Direktur Teknik, Nathaniel Canson, Fictor Roring mampu mengolah Satria Muda untuk meraih gelar juara yang kedua pada tahun 2004, sekaligus mematahkan dominasi Aspac Jakarta. Setelahnya, Fictor Roring konsisten membawa gelar juara bagi Satria Muda selama 9 tahun masa baktinya sebagai pelatih Satria Muda. Fictor Roring adalah orang pertama yang pernah membawa Satria Muda juara sebagai pemain, dan sebagai pelatih.

SEDANG MEMPROSES ...